Pjs. Bupati Asahan Hadiri Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari Ke-72

    Pjs. Bupati Asahan Hadiri Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari Ke-72

    ASAHAN, Pjs. Bupati Asahan Drs. Basarin Yunus Tanjung menghadiri kegiatan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-72 di Aula Polres Asahan, pada Sabtu, (26/10/2024). Tampak hadir mewakili Dandim 0208/Asahan, mewakili Danlanal Tanjung Balai Asahan, Danyon 126/KC beserta istri, Ketua Organisasi Bundo Kanduang Kab. Asahan, Ketua Bhayangkari Cab. Asahan beserta Pengurus, Wakapolres Asahan, Para PJU Polres Asahan, serta tamu undangan lainnya.

    Kepala Kepolisian Resor Asahan AKBP Afdhal Junaidi S.I.K, M.M., M.H. dalam sambutannya menyampaikan hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-72 tahun ini mengusung tema “Bhayangkari Mendukung Presis Membangun Negeri Menuju Indonesia Emas”. Tema ini mengandung makna bahwa sebagai istri anggota Polri diharapkan dapat memberikan dukungan dan motivasi kepada suami selaku anggota Polri untuk melaksanakan tugasmewujudkan Polri yang presisi guna mendukung pembangunan negeri menuju Indonesia Emas.

    Afdhal menyampaikan rasa bangga dan apresiasi khususnya pada pelaksana kegiatan ini yang direncanakan dengan matang, sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dengan tujuan agar selalu mengingat sejarah bagaimana terbentuknya Bhayangkari. Kehadiran Bhayangkari turut membangun semangat dan stabilitas mental para anggota Polri sehingga dapat bekerja lebih optimal dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.

    Afdhal juga mengajak seluruh anggota Bhayangkari untuk memanfaatkan peringatan hari Kesatuan Gerak Bhayangkari tahun ini untuk tumbuh dan meningkatkan prestasi yang telah dicapai sebelumnya. “Sehingga peringatan ini tidak hanya sekedar rutinitas dan seremoni belaka akan tetapi keberadaan organisasi Bhayangkari dapat dirasakan perannya dalam mendukung pelaksanaan tugas Polri selaku pelindung, pengayom, dan pelayang masyarakat”, ujarnya.

    Kegiatan diakhiri dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua Bhayangkari Cabang Asahan, Ny. Rahma Afdhal. Potongan tumpeng diberikan kepada pengurus Bhayangkari tertua, Bhayangkari termuda, dan Bhayangkari berprestasi sebagai bentuk penghargaan.

    Dalam kesempatan ini, Bhayangkari Cabang Asahan juga menyerahkan bantuan pendidikan kepada anak-anak anggota Polri yang berprestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik. Bantuan ini diharapkan dapat memotivasi mereka untuk terus mengembangkan potensi dan meraih prestasi di berbagai bidang.  Edward Banjarnahor

    asahan
    Edward Banjarnahor

    Edward Banjarnahor

    Artikel Sebelumnya

    Pjs. Bupati Asahan Kumpulkan 4 Camat beserta...

    Artikel Berikutnya

    Pemerintah Kabupaten Asahan Mengadakan Pelatihan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami